PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN GENERATIF DENGAN TEKNIK GUIDED TEACHING TERHADAP KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH FISIKA KELAS XI

  • Hikmawati Hikmawati Universitas Mataram
  • Ziadatul Fatimah Universitas Mataram
  • Wahyudi Wahyudi Universitas Mataram
Keywords: Model Generatif, Kemampuan Pemecahan Masalah

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Generatif dengan Teknik Guided Teaching terhadap kemampuan pemacahan masalah  fisika SMA kelas XI. Jenis penelitian ini adalah kuasi eksperimen dengan desain penelitian non-equivalent control group design. Populasi penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas XI MIA MA Al-Falah Pancordao Lombok Tengah. Pengambilan sampel menggunakan teknik sampling jenuh sehingga diperolah kelas XI MIA 1 sebagai kelas eksperimen dan kelas XI MIA 2 sebagai kelas kontrol. Kelas eksperimen diberikan perlakuan dengan menggunakan model pembelajaran Generatif dengan Teknik Guided Teaching, sedangkan kelas kontrol diberi perlakuan menggunakan model pembelajaran Konvensional. Data kemampuan pemecahan masalah diperolah dengan menggunakan tes uraian berjumlah 6 soal yang telah diuji validitasnya sehingga hasil tes akhir  kemampuan pemecahan masalah  diperoleh rata-rata kelas kontrol 45.91 dan 52.65 untuk kelas eksperimen. Hipotesis penelitian diuji dengan uji-t polled varians diperoleh bahwa nilai thitung sebesar 2.18 dan nilai ttabel sebesar 2.02 pada taraf signifikan 5% yang berarti bahwa H0 ditolak dan Ha di terima. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran Generatif dengan Teknik Guided Teaching terhadap kemampuan pemecahan masalah fisika kelas XI.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2019-07-21
How to Cite
Hikmawati, H., Fatimah, Z., & Wahyudi, W. (2019). PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN GENERATIF DENGAN TEKNIK GUIDED TEACHING TERHADAP KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH FISIKA KELAS XI. KONSTAN - JURNAL FISIKA DAN PENDIDIKAN FISIKA, 4(1), 20-31. https://doi.org/https://doi.org/10.20414/konstan.v4i1.25